Headlines News :

Meraih Mimpi di Arena MotoGP melalui One Heart

Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) mensponsori Honda Racing Corporation (HRC) Team dengan mencantumkan tagline One Heart dan Satu Hati pada sepeda motor dan racing suit tim sepanjang musim balap MotoGP 2011.

Arena balap merupakan peluang untuk mengembangkan riset sepeda motor dan ketangguhan aplikasi teknologi serta strategi meraih waktu tercepat. Dalam kompetisi balap, skill, semangat dan tekad pembalap menjadi faktor penentu, terlebih di arena MotoGP, yang merupakan ajang balap paling bergengsi di dunia. Kemajuan teknologi dan skill pembalap atau mekanik saja, tidak cukup untuk jadi modal juara. Harus ada semangat kuat yang menjadi dorongan memacu prestasi. Diantaranya, dorongan kuat untuk menang, semangat tinggi untuk berkompetisi serta cita-cita atau impian yang tinggi.

“Bagi Honda, mimpi adalah dorongan spirit dan kekuatan yang sangat kuat. Karena itu kita sebut The Power of Dream,” ungkap President Director AHM Yusuke Hori.

Honda telah membuktikannya selama bertahun-tahun aktif dalam dunia balap. Dengan tantangan yang semakin kuat serta semangat bersaing yang tinggi, Honda justru makin terdorong untuk meraih prestasi gemilang di ajang balap, termasuk dalam kancah MotoGP. Sejak ikut balap MotoGP mulai era tahun 1960-an sampai sekarang, Honda adalah kontestan yang sangat kompetitif. Honda telah mencapai kemenangan 634 podium juara pertama pada berbagai kelas yang dilombakan. Sebanyak 215 di antaranya diraih pada kelas utama 500cc dan MotoGP. Kekuatan mimpi telah mengantarkan Honda meraih berbagai pencapaian yang semula dianggap sulit dicapai.

“AHM mencoba membagi mimpi bersama meraih puncak kejayaan di arena balap dunia MotoGP. Dalam semangat One Heart, kebersamaan satu hati adalah kekuatan yang dahsyat untuk meraih mimpi, termasuk impian yang paling tinggi sekalipun,” ungkap Executive Vice President Director AHM Johannes Loman.

MotoGP adalah simbol puncak prestasi balap dunia. Untuk melekatkan semangat One Heart dalam mewujudkan mimpi tertinggi, PT AHM memutuskan untuk mensponsori tim Repsol Honda melalui penggunaan logo One Heart dan Satu Hati.

Logo One HEART akan mulai terlihat pada racing suite dan motor pembalap utama tim Repsol Honda, yaitu Dani Pedrosa dan Andrea Dovizioso pada Jumat pagi (5 November 2010/waktu Valencia) saat mereka menyiapkan diri untuk mengikuti balapan terakhir di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol. Logo One HEART akan menghiasai racing suit di bagian depan, dan lengan tangan kiri dan cover bodi sepeda motor sebelah kanan. Selain itu, kata Satu HATI akan terlihat pada punggung, lengan tangan kanan racing suit dan cover bodi sepeda motor sebelah kiri.

Dani Pedrosa sempat datang ke Indonesia setelah GP Amerika Serikat pada bulan Juli tahun ini. Dia menunjukkan semangat dan kecintaannya pada dunia balap dan MotoGP di negara dengan jumlah penduduk terbesar keempat di dunia ini.

Akhir pekan ini, Dani Pedrosa tentu akan memberikan kado bagi fans beratnya di dunia, terutama di negara asalnya Spanyol. Dia akan berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan peringkat kedua dalam World Championship. Dengan 19 poin lebih unggul dari Valentino Rossi yang berada di peringkat ketiga, Pedrosa memiliki peluang besar untuk merebut peringkat kedua dalam World Championship. Dengan Kemenangan 5 kali di Valencia, (sekali di kelas 125cc, dua kali di kelas 250cc, dan dua kali di seri MotoGP, termasuk kemenangan tahun lalu), pedrosa diperkirakan akan mampu memenangi seri Valencia ini.

Andrea Dovizioso juga memiliki modal yang kuat untuk bertanding di Valencia akhir pekan ini setelah dia berhasil naik podium ketiga pada seri MotoGP Portugal. Pembalap Italia berusia 24 tahun telah menghasilkan prestasi yang bagus untuk mengakhiri sesi balapan musim ini. Dovizioso memiliki kesempatan untuk menempati peringkat keempat World Championship jika dia dapat melampaui score Casey Stoner dengan 10 poin pada akhir pekan ini. Tentu hal ini tidak akan mudah, namun Dovizioso dan crewnya akan berusaha keras untuk mewujudkannya.

Dukungan pada tim Honda MotoGP merupakan satu bagian dari tekad AHM dalam menjalin kebersamaan dan satu cita dalam ajang balap dunia paling bergengsi ini, MotoGP.

Selain mendekatkan impian MotoGP dengan bingkai semangat Satu HATI atau One HEART, AHM juga menyusun langkah nyata dan terprogram untuk mengarahkan mimpi itu menjadi nyata. Salah satu caranya dengan melakukan pembinaan bibit dan atlet balap nasional. Honda sudah berpartisipasi aktif di Kejurnas Motorprix dan Indoprix. Perusahaan juga sudah mulai mendidik siswa balap di Honda Racing School dan berharap suatu saat dapat mengantarkan pembalap Indonesia berkiprah di ajang balap kelas dunia.

“Dengan dukungan One HEART di MotoGP, diharapkan jadi motivasi tambahan dan impian yang kuat bagi masyarakat Indonesia,” tambah Johannes Loman.

  1. (CCO-2010)  berita astra-honda 2010-11-03
Share this post :
 
>
HEAD LINE NEWS : TERIMAKASIH TELAH BERKUNJUNG DI BLOG SAYA, KINI WING ZIRANG HONDA MELAYANI PENJUALAN CBR250RR UNTUK WING SALES PEOPLE BISA HUB DI 0815 7777 743 / 085292777177 ATAU WA 08157777743